Momen Akrab Prabowo dengan Pemimpin Timur Tengah saat Hadiri Undangan Presiden MBZ

    Momen Akrab Prabowo dengan Pemimpin Timur Tengah saat Hadiri Undangan Presiden MBZ
    Momen Akrab Prabowo dengan Pemimpin Timur Tengah saat Hadiri Undangan Presiden MBZ

    Abu Dhabi - Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto kembali mengenakan peci hitam khas Indonesia yang mirip dengan peci yang sering digunakan Presiden Soekarno baik didalam negeri maupun saat melakukan diplomasi dengan pemimpin pemimpin negara.

    Prabowo Subianto Subianto juga setia dengan ciri khas tersebut dalam melakukan kunjungan diplomasi atau kunjungan kerja di luar negeri, seperti saat melaksanakan kunjungan ke Uni Emirat Arab (UEA) dalam memenuhi undangan dari Presiden UEA Sheikh Mohamed bin Zayed Al Nahyan (MBZ).

    Kunjungan Prabowo Subianto ke UEA disambut langsung oleh Presiden MBZ didampingi Perdana Menteri dan Putra Mahkota Bahrain HRH Salman bin Hamad Al Khalifa di Majelis, Abu Dhabi, Kamis (23/2/2023).

    “Kerja sama di bidang pertahanan, khususnya industri pertahanan sangat penting bagi kedua negara, terutama untuk pengembangan industri pertahanan di masa depan, ” ujar Prabowo.

    Menurut Prabowo Subianto, selain mempererat hubungan negara negara-negara sahabat, partisipasi pada IDEX 2021 untuk memperkenalkan produk inovasi industri pertahanan karya anak bangsa kepada negara sahabat yang membutuhkan. 

    “Beberapa produk dari industri pertahanan kandungan lokalnya sudah mencapai 70%, seperti produk dr PT PINDAD. tentu ini diharapkan terjadi transaksi sehingga dapat memutar roda ekonomi di tanah air, ” ungkapnya.

    Saat ini, sejak tanggal 21 s.d. 25 Februari 2021, Indonesia berpartisipasi dalam pameran IDEX (International Defence Exhibition and Conference) di ADNEC, Abu Dhabi. Delegasi Indonesia dipimpin oleh Kementerian Pertahanan RI membawa 12 industri pertahanan Tanah Air.

    Industri pertahanan yang turut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut adalah PTDI, PT Pindad, PT PAL Indonesia, PT Len Industri, PT Ridho Agung Mitra Abadi, PT Jala Berikat Nusantara Perkasa, PT Falah Inovasi Teknologi, PT Fazza Royal Yantasir Simulasi, PT Persada Aman Sentosa, PT IPCD, PT SSE, dan PT Infoglobal.

    Selain untuk mengenalkan produk-produk Industri Pertahanan Indonesia kepada dunia, keikutsertaan Indonesia dalam IDEX 2021 juga bertujuan untuk meningkatkan networking dan mencari peluang kerja sama dengan Industri Pertahanan luar negeri.

    Kerja sama pertahanan antara Indonesia dan UEA saat ini terjalin sangat erat di bawah Memorandum of Understanding (MoU) yang ditandatangani pada 24 Februari 2020 di Abu Dhabi. Menhan kedua negara pada 30 Juni 2022 juga telah menandatangani protokol kerja sama pengembangan industri pertahanan antara Indonesia dan UEA di Kementerian Pertahanan UEA.

    Protokol kerjasama pengembangan industri pertahanan ini bertujuan untuk menyediakan jalan ke depan untuk memajukan dan mengembangkan kerja sama bilateral di bidang industri pertahanan antara kedua belah pihak, serta perencanaan dan pengembangan kemampuan industri yang saling menguntungkan.

    Sebelumnya, pada Juli 2022, Prabowo mengunjungi UEA untuk mendampingi Presiden RI Joko Widodo bertemu Presiden MBZ dan pada Juni 2022 juga sempat berkunjung ke Zayed Military University di Abu Dhabi.

    Adapun pada November 2022, Prabowo mendampingi Presiden Jokowi dalam peresmian Masjid Raya Sheikh Zayed di Solo, Jawa Tengah.

    sukabumi jabar
    Aa Ruslan Sutisna

    Aa Ruslan Sutisna

    Artikel Sebelumnya

    Polres Sukabumi Bantu Dua Batita Untuk Proses...

    Artikel Berikutnya

    Puluhan Motor Hasil Curian Berikut Belasan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    KRI Sultan Iskandar Muda-367 Tiba Di Beirut Lebanon
    Kontingen Garuda Satgas BGC 39 F Monusco Berikan Bantuan Dana Untuk Masjid Said Di Kanyasi Village, Kongo
    Wakapuspen TNI Buka Rapat Anggota Tahunan Koperasi Citra Dana Yasa
    Jumat Berkah, Kaposlek Nagrak Bagikan Bantuan Sosial kepada Ema iti
    Polsek Cikidang Laksanakan Giat Door To Door System (DDS) di Desa Tamansari
    Unit Lantas Polsek Parungkuda Polres Sukabumi Kendalikan Arus Lalu Lintas Pagi Hari di Simpang Stasiun dan Pasar Parungkuda
    Polsek Cikidang Polres Sukabumi Laksanakan Giat Door To Door System (DDS) untuk Tingkatkan Kewaspadaan Kamtibmas di Desa Cicareuh
    Kegiatan DDS Bhabinkamtibmas Polsek Lengkong  Sambang warga Antisipasi Bencana Alam dan Kenakalan Remaja
    Bhabinkamtibmas Desa Cidadap Polsek Simpenan Polres Sukabumi Laksanakan DDS untuk Tingkatkan Keamanan dan Kepedulian Sosial
    Bhabinkamtibmas Desa Datarnangka Polsek Sagaranten Polres Sukabumi Ajak Warga Jaga Keamanan dan Lingkungan Pasca Pilkada
    Pos PAM Wisata Pantai Loji-Sangrawayang Simpenan Keamanan dan Kelancaran Terjaga di Libur Natal Bersama Polsek Simpenan Polres Sukabumi
    Bhabinkamtibmas Desa Sukamaju Polsek Nyalindung Polres Sukabumi Ajak Warga Jaga Keamanan dan Waspada Bencana Menjelang Tahun Baru 2025
    Pospam Terpadu Exit Tol Parungkuda Amankan Arus Lalu Lintas Libur Natal dan Tahun Baru
    Polsek Simpenan Laksanakan Giat DDS Cooling System di Desa Cidadap
    Bhabinkamtibmas Polsek Palabuhanratu Selesaikan Problem Solving Warga
    Bhabinkamtibmas memberikan Berikan Himbauan kamtibmas kepada Warga Binaannya
    Bhabinkamtibmas Polsek Kalibunder Polres Sukabumi Gelar DDS dan Anjangsana di Desa Balekambang, Sukabumi
    Kegiatan Door To Door System Bhabinkamtibmas Polsek Ciracap Tingkatkan Kamtibmas
    Demi Menjaga Situasi Kamtibmas, Bhabinkamtibmas Polsek Gunungpuyuh Lakukan Patroli Dialogis

    Ikuti Kami