Bhabinkamtibmas Polsek Nyalindung Dampingi Verifikasi Rumah Terdampak Bencana di Desa Wangunreja

    Bhabinkamtibmas Polsek Nyalindung Dampingi Verifikasi Rumah Terdampak Bencana di Desa Wangunreja
    Bhabinkamtibmas Polsek Nyalindung Dampingi Verifikasi Rumah Terdampak Bencana di Desa Wangunreja

    Bhabinkamtibmas Desa Wangunreja, Aipda Sutrisno, S.Pd, bersama Babinsa Serka A.M. Abun dan perangkat Desa Wangunreja, mendampingi Tim Enumerator BNPB Kabupaten Sukabumi dalam kegiatan verifikasi dan validasi data rumah terdampak bencana alam berupa longsor/pergerakan tanah.

    Tim tersebut melibatkan personel kepolisian, Briptu M. Cepri, dan mahasiswa Nusa Putra, Muhammad Igus Dwi Rizki, yang bekerja sama dengan perangkat desa. Verifikasi dilakukan terhadap beberapa rumah terdampak di Kampung Gadupugur dan Kampung Maridan, Desa Wangunreja, dengan pemilik sebagai berikut:

    1. Ibu Min
    2. Pian
    3. Ma II
    4. Oden

    Kegiatan ini bertujuan memastikan validasi data untuk penanganan yang tepat bagi warga terdampak.

    Kapolsek Nyalindung, AKP Joko Susanto Supono, S.Kom, menyatakan dukungan penuh terhadap upaya sinergi lintas sektor dalam membantu masyarakat yang terdampak bencana alam.

    polres sukabumi polda jabar
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Nyalindung dan Babinsa...

    Artikel Berikutnya

    Anggota Polsek Parungkuda Laksanakan Safari...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Danlanud Sultan Hasanuddin Laksanakan Audiensi Dengan Pangdam XIV/Hasanuddin
    Danlanud Sultan Hasanuddin Olahraga Bersama Ribuan Prajuritnya
    Atase Pertahanan Republik Indonesia Melaksanakan Kunjungan ke Pabrik Chaiseri Metal and Rubber Co., Ltd
    Kapolri Ingin Kembangkan Direktorat PPA-PPO hingga Polda-Polres, Dukung Perlindungan Perempuan dan Anak

    Ikuti Kami